Danrem 071 WK Tambah Rehab RTLH Menjadi 11 Unit

oleh -633 views

BANJARNEGARA – Kesiapan Kodim 0704 Banjarnegara yang akan menggelar upacara pembukaan TMMD Reguler Ke-102 di Desa Pasegeran Kecamatan Pandanarum, dimonitor secara langsung oleh Danrem 071 Wijaya Kusuma, Kolonel Inf. Dani Wardhana, S.Sos, MM, M.Tr (Han) beserta rombongan. Senin (9/7/18).

Semua itu guna melihat sejauh mana persiapan Kodim dan Muspika Pandanarum dalam menerima kunjungan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Drs. Heru Sudjatmoko, M.Si dan Kasdam IV Diponegoro, Brigjen TNI Bakti Agus Fadjari, S.I.P, M.Si beserta rombongan serta Forkopimda Kabupaten Banjarnegara.

Dijadwalkan Wagub Jateng beserta rombongan juga akan mengecek sejauh mana progres-progres TMMD yang sudah terlaksana dalam tahab Pra TMMD serta bersilaturahmi dengan segenap warga setempat dalam acara ramah tamah.

“Kegiatan ini merupakan program kerjasama terpadu antara TNI, Polri, Pemkab dan elemen masyarakat dalam peningkatan pembangunan. Kita tidak pernah lelah dalam membantu rakyat,” ucapnya.

Sasaran TMMD akan dikerjakan selama 30 hari, dengan berbagai sasaran meliputi pengecoran jalan desa 1.170 meter lebar 3 meter, pembuatan Talut sepanjang 100 meter, Bronjongisasi di beberapa titik tebing sepanjang 56 meter, pembuatan drainase sepanjang 100 meter, 32 Unit Jambanisasi, rehab RTLH sebanyak 10 Unit serta pembangunan 1 Unit Poskamling.

Mengingat manfaat yang begitu besar bagi masyarakat dalam kesempatan itu, Danrem 071 menambah rehab RTLH dari 10 Unit menjadi 11 Unit. Ini tidak terlepas dari aspirasi dari Kades Pasegeran, Aris Winarno serta Babinsa, Serda Suwondo, bahwa masih ada 1 rumah warga yang juga sangat membutuhkan.

“Kegiatan ini sebagai komitmen kita untuk memelihara integritas dan kepercayaan masyarakat, dengan adanya TMMD ini, kita dapat membangun komunikasi yang harmonis dan humanis dengan masyarakat sehingga diharapkan terjalin silaturahmi dalam hubungan kekeluargaan,” imbuh Danrem.

Dalam kesempatan tersebut, Danrem berpesan, dirinya berharap setelah selesai dilaksanakan renovasi, rumah dapat ditempati oleh keluarga dengan aman dan nyaman.

“Tak lupa juga saya doakan agar seluruh warga disini kedepan dapat meningkat kesejahteraanya dengan jalan baru nanti,” pungkasnya. (Red)

Komen yang sopan ya..!!!