Meski Sempat Ditolak , Pembagian Bansos Di Kelurahan Margajaya Tetap di Lakukan

oleh -452 views

LENSAPOTRET.COM : Bekasi – Pembagian Bantuan Sosial oleh Pemerintah Kota Bekasi di Kelurahan Margajaya Kecamatan Bekasi Selatan tetap dilaksanakan , meski sebelumnya mendapat penolakan dari beberapa ketua RT dilingkungan RW 05 .

Pembagian sembako itu dilakukan oleh petugas pemantau monitoring (pamor) didampingi ketua RT dan beberapa Linmas pada Sabtu Malam (18/04/2020).

Iman , ketua RT 03 RW 05 mengatakan jika alasan ya menerima Pembagian sembako tersebut karna memang sudah hak warganya .

“Ini kan Hak mereka ,kita gabisa nolak”Ucapnya

Di lingkungannya sendiri memang ada beberapa warga yang tergolong mampu namun mendapatkan bansos dari Pemkot tapi Ia mengatakan jika itu semua hasil pendaftaran online yang dilakukan secara mandiri oleh warga.

“Memang ada beberapa warga yang tergolong mampu ,seperti yang di puri esperanza kan dapet juga , tapi itukan hasil dari daftar online.”Katanya

Salah satu warga yang terdata sebagai penerima bansos mengungkapkan bahwa sebenarnya Ia hanya mencontoh kan kepada kedua orang tuanya untuk mendaftar bantuan sosial yang disediakan oleh Pemkot melalui link online yang tersedia.

“Saya kan kemarin itu dapet linknya ya mas , lalu orang tua minta di daftarkan karna mereka memang terkena dampak dari covid-19 . Setelah saya contohkan mengunakan KK saya,lalu saya bantu kedua orang tua saya input datanya.”Kata pria yang tidak ingin disebutkan namanya

Saat petugas dari kelurahan mendatangi rumahnya untuk memberikan sembako , Ia pun secara lugas menolak bantuan tersebut dan mengatakan bahwa diluar sana masih banyak yang lebih membutuhkan daripadanya.

“Saya menolak bantuan tersebut karna pada awalnya saya hanya mencontohkan kepada orang tua saya , lagian juga diluar sana masih banyak yang membutuhkan ketimbang saya.” Tuturnya

Bantuan sosial dari Pemkot Bekasi senilai Rp.200.000, rencananya akan dibagikan kepada 150.000 KK . Adapun rincian sembako sebagai berikut : Beras 5Kg ,Minyak Goreng 1 Liter , Mie Instan 7 Bungkus,Kecap dan Saos 1 btl , Sarden 1 kaleng 445 g, Biskuit 1 renceng .(Rfi)

Komen yang sopan ya..!!!

Tentang Penulis: Rafli